1. Perbedaan, Kelebihan dan kekurangan First Fit, Best Fit, Next Fit, dan Wors Fit
Ø Perbedaan:
- First Fit: Pencarian partisi kosong (free/hole) dilakukan dari awal tabel dan bila ditemukan partisi (yang pertama kali) yang bisa menampung job maka akan dipakai.
- Best Fit: Pencarian partisi kosong dari awal sampai dengan akhir table. Partisi kosong yang menghasilkan sisa paling kecil akan dipakai.
- Next Fit: Pencarian partisi kosong (free/hole) dilakukan dari entry tabel yang sedang ditunjuk (posisi pointer) sampai dengan ditemukan partisi yang bisa menampung job maka akan dipakai. Bila sampai dengan akhir tabel tidak ditemukan partisi kosong, maka akan dilanjutkan ke awal tabel sampai ke posisi akhir pointer kembali.
- Wors Fit: Strategi ini dapat dilakukan pada pencatatan memori dengan bit-map maupun senarai berkait. Selalu mencari lubang besar yang tersedia sehingga lubang dapat dipecah menjadi cukup besar, agar berguna untuk proses-proses berikutnya. Simulasi menunjukkan worst-fit algorithm bukan gagasan yang bagus.
Ø Kelebihan dan Kekurangan menggunakan First Fit, Best Fit, Next Fit, dan Wors Fit :
Memilih yang terbaik diantara keempat metode diatas adalah sepenuhnya tergantung kepada user , karena setiap metode memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Menggunakan best fit dan worst fit berarti kita harus selalu memulai pencarian hole dari awal, kecuali apabila hole-holesudah disusun berdasarkan ukuran. Metode worst fit akan menghasilkan sisa hole yang tersbesar, sementara metode best fit akan menghasilkan sisa hole yang terkecil. Sedangkan Best fit sangat lambat dibanding first fit karena selalu menscan seluruhnya setiap kali di panggil. Best fit ternyata juga menghasilkan memori tersedia lebih banyak di banding first fit atau next fit karena first fit dan next fit selalu mengisi lubang kecil yang tak di gunakan.
\
Thanks for reading & sharing Agus Nur Ikhsan
0 komentar:
Posting Komentar